Post Sumatera                            Fasilitas Ramah Disabilitas di LRT Jabodebek Permudah Akses Mobilitas untuk Semua

 

Fasilitas Ramah Disabilitas di LRT Jabodebek Permudah Akses Mobilitas untuk Semua

- Penulis

Minggu, 14 September 2025 - 16:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LRT Jabodebek berkomitmen menghadirkan transportasi publik yang modern, terintegrasi, dan dapat dinikmati oleh setiap lapisan masyarakat. Berbagai fasilitas ramah disabilitas di stasiun maupun kereta dihadirkan agar perjalanan lebih inklusif dan mudah diakses bagi pengguna dengan kebutuhan khusus, sehingga mobilitas dapat terwujud tanpa hambatan.

Setiap stasiun LRT Jabodebek telah dilengkapi dengan guiding block sebagai penunjuk arah, lift prioritas, toilet khusus difabel, serta gate yang dirancang untuk kursi roda. Di dalam kereta, tersedia kursi dan ruang khusus bagi penyandang disabilitas, lansia, ibu hamil, serta orang tua yang bepergian dengan anak. Kehadiran platform screen door di seluruh peron turut meningkatkan rasa aman ketika menunggu kedatangan kereta.

Tidak hanya pada aspek fasilitas, para petugas di stasiun juga dibekali dengan pelatihan khusus untuk mendampingi pengguna disabilitas. Dengan pendampingan ini, pengguna yang membutuhkan bantuan dapat merasa lebih tenang sejak masuk ke stasiun hingga tiba di tujuan perjalanan.

Executive Vice President LRT Jabodebek, Mochamad Purnomosidi menegaskan bahwa layanan ramah disabilitas merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam menghadirkan transportasi publik yang dapat diakses semua kalangan.

“Sejak awal kami berupaya agar LRT Jabodebek dapat dinikmati seluruh masyarakat tanpa terkecuali. Kehadiran fasilitas ramah disabilitas, ditambah petugas yang terlatih, kami harapkan benar-benar membantu pengguna, mulai dari memasuki stasiun hingga tiba di tempat tujuan,” ujar Purnomosidi.

Komitmen ini juga telah mendapatkan pengakuan melalui DTKJ Awards 2024, di mana LRT Jabodebek meraih penghargaan sebagai Operator dengan Kelembagaan Terakomodir dalam Pelayanan Disabilitas serta Operator Terbaik Penyedia Sarana dan Prasarana Transportasi Ramah Disabilitas, Lansia, Ibu Hamil, dan Anak.

Dengan dukungan fasilitas, layanan, dan tenaga kerja yang terlatih, LRT Jabodebek berharap seluruh masyarakat dapat menikmati pengalaman perjalanan yang lebih setara, aman, dan berkesan. LRT Jabodebek juga mengajak pengguna yang membutuhkan bantuan khusus untuk tidak ragu meminta dukungan dari petugas yang siap memberikan pendampingan.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel postsumatera.id untuk update berita terbaru setiap hariFollow

Berita Terkait

Masih Hitungan Hari Menjabat, Plt. Kajari Madina Gerebek Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Desa
Apresiasi Program Berobat Gratis, DPR RI Optimis Gubernur Bobby Jadikan Sumut Role Model Kesehatan
Kisah Pasutri di MTsN Sergai Lulus PPPK Kemenag, Buah dari Keikhlasan dan Dedikasi
Sumut Surplus Bahan Pangan, Bukti Kerja Kolaboratif Gubernur Bobby
Gubernur Bobby Temui Guru SMK 1 Kutalimbaru yang Dilaporkan Orang Tua Siswa
Kerja Sama Pertahanan India–Indonesia Menguat lewat Kunjungan Jenderal Anil Chauhan ke Menteri Sjafrie
Imbas Luapan Air Daop 4 Semarang, KAI Daop 1 Jakarta Sesuaikan Operasional KA Penting
Mengapa Kita Harus Menyusun Rencana Keuangan Jangka Panjang dan Pendek
Berita ini 39 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:19 WIB

Masih Hitungan Hari Menjabat, Plt. Kajari Madina Gerebek Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Desa

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:51 WIB

Apresiasi Program Berobat Gratis, DPR RI Optimis Gubernur Bobby Jadikan Sumut Role Model Kesehatan

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:20 WIB

Kisah Pasutri di MTsN Sergai Lulus PPPK Kemenag, Buah dari Keikhlasan dan Dedikasi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 19:49 WIB

Sumut Surplus Bahan Pangan, Bukti Kerja Kolaboratif Gubernur Bobby

Jumat, 31 Oktober 2025 - 11:11 WIB

Kerja Sama Pertahanan India–Indonesia Menguat lewat Kunjungan Jenderal Anil Chauhan ke Menteri Sjafrie

Berita Terbaru