Post Sumatera                            KAI Ajak Generasi Muda Tertib di Perlintasan Sebidang demi Keselamatan Bersama

 

KAI Ajak Generasi Muda Tertib di Perlintasan Sebidang demi Keselamatan Bersama

- Penulis

Minggu, 21 September 2025 - 22:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, 21 September 2025 – Masih dalam Peringatan Hari Perhubungan Nasional (Harhubnas) 2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta secara rutin mingguan menggelar Sosialisasi Keselamatan di perlintasan sebidang. Kegiatan ini tidak hanya ditujukan bagi pengendara umum, tetapi juga menekankan pentingnya edukasi sejak dini bagi generasi muda. Sebab, masih kerap ditemui pelanggaran lalulintas yang menerobos ketika pintu perlintasan tertutup, dan didominasi pengendara usia produktif yang kerap terburu-buru dan kurang disiplin dalam berlalu lintas.

“Kami ingin generasi muda paham bahwa berhenti sejenak di perlintasan sebidang jauh lebih penting daripada mengambil risiko. Kebiasaan baik ini perlu ditanamkan sejak muda dan dibawa hingga nanti menjadi orang tua,” ujar Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko.

KAI Daop 1 Jakarta menegaskan bahwa keselamatan di perlintasan sebidang merupakan tanggung jawab bersama. Dengan edukasi sejak dini kepada generasi muda dan keluarga, diharapkan lahir budaya tertib berlalu lintas yang kuat, sehingga perjalanan kereta api dan aktivitas masyarakat di sekitar lintasan dapat berlangsung aman dan nyaman.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Disiplin adalah cermin budaya bangsa. Dengan disiplin berhenti di perlintasan, kita menunjukkan kepedulian terhadap diri sendiri, keluarga, dan sesama pengguna jalan. Inilah wujud nyata Bakti Transportasi untuk Negeri,” ungkapnya.

Kegiatan sosialisasi tidak hanya dilakukan di perlintasan sebidang, namun juga di sekolah – sekolah yang berada dekat jalur kereta api. Dimana kesehariannya kerap melewati perlintasan sebidang KA baik saat berangkat maupun pulang sekolah.

Baca Juga:  Motor Impian Kini Lebih Dekat, Cek Promo Spesial dari BRI Finance

KAI Daop 1 Jakarta menegaskan bahwa keselamatan di perlintasan sebidang adalah tanggung jawab bersama. Dengan semangat gotong royong dan budaya tertib yang ditanamkan sejak dini, diharapkan lahir generasi yang sadar keselamatan sehingga perjalanan kereta api dan aktivitas masyarakat dapat berlangsung tertib, aman dan selamat.

Sesuai UU no.22 tahun 2009 tentang LLAJ, pada pasal 114 disebutkan pada perlintasan sebidang antara jalur kereta api dan jalan, pengemudi kendaraan wajib:

a. berhenti ketika sinyal sudah berbunyi, palang pintu kereta api sudah mulai ditutup, dan/atau ada isyarat lain;

b. mendahulukan kereta api; dan

c. memberikan hak utama kepada Kendaraan yang lebih dahulu melintasi rel.

“Sanksi yang diterima pelanggar tertuang pada Pasal 296, yang berbunyi : Setiap orang yang mengemudikan Kendaraan Bermotor pada perlintasan antara kereta api dan Jalan yang tidak berhenti ketika sinyal sudah berbunyi, palang pintu kereta api sudah mulai ditutup, dan/atau ada isyarat lain sebagaimana dimaksud dalam Pasal 114 huruf a dipidana dengan pidana kurungan paling lama 3 (tiga) bulan atau denda paling banyak Rp750.000,00 (tujuh ratus lima puluh ribu rupiah),” tutup Ixfan Hendriwintoko.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel postsumatera.id untuk update berita terbaru setiap hariFollow

Berita Terkait

EVOS Lolos ke Playoff MPL Season 16! Rayakan dengan WDP Cuma Rp27.777 di EVOS Top Up
Neo Keliling Meriahkan Bulan Inklusi Keuangan 2025 di Surabaya
Menabung untuk Pensiun di Usia Muda, Apakah Worth It?
KAI Divre IV Tanjungkarang Perkuat Tata Kelola dan Pengamanan Aset Negara
Konektivitas LRT Jabodebek di Kampung Rambutan Permudah Perjalanan Masyarakat
Perkuat Integritas, KAI Divre III Palembang Laksanakan Resertifikasi SMAP ISO 37001:2016
Polri Tegaskan Komitmen Penegakan Hukum dan Penguatan Tata Kelola Industri Timah
Perkuat Konektivitas Trans Jawa, JTT Dukung Efisiensi Logistik dan Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 4 November 2025 - 06:50 WIB

EVOS Lolos ke Playoff MPL Season 16! Rayakan dengan WDP Cuma Rp27.777 di EVOS Top Up

Selasa, 4 November 2025 - 03:21 WIB

Neo Keliling Meriahkan Bulan Inklusi Keuangan 2025 di Surabaya

Selasa, 4 November 2025 - 03:15 WIB

Menabung untuk Pensiun di Usia Muda, Apakah Worth It?

Selasa, 4 November 2025 - 03:10 WIB

KAI Divre IV Tanjungkarang Perkuat Tata Kelola dan Pengamanan Aset Negara

Selasa, 4 November 2025 - 03:04 WIB

Konektivitas LRT Jabodebek di Kampung Rambutan Permudah Perjalanan Masyarakat

Berita Terbaru

News

Menabung untuk Pensiun di Usia Muda, Apakah Worth It?

Selasa, 4 Nov 2025 - 03:15 WIB