Post Sumatera                            Wagub Sumut Berkisah sebagai ‘Anak Kebon’ di Hadapan Pensiunan PTPN IV Pabatu

 

Wagub Sumut Berkisah sebagai ‘Anak Kebon’ di Hadapan Pensiunan PTPN IV Pabatu

- Penulis

Rabu, 25 Juni 2025 - 20:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan,PostSumatera.id – Wakil Gubernur (Wagub) Sumatera Utara (Sumut) Surya menceritakan kisah singkat masa kecil dan mudanya sebagai ‘Anak Kebon’ di hadapan para pensiunan perkebunan saat menghadiri Temu Kangen dan Silaturahmi Para Purna Tugas Eks PTPN VI (sekarang PTPN IV) Pabatu di Raz Hotel, Jalan Dr Mansyur Medan, Rabu (25/6/2025).

Dalam sambutannya di acara tersebut, Surya menyampaikan, para pensiunan yang hadir merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kehidupannya sejak kecil, sebagai seorang anak pekerja di perkebunan, kawasan Kabupaten Asahan. Juga sempat berpindah dari Asahan ke Kabupaten Batubara, hingga menjadi guru di sekolah kejuruan di Kelurahan Indrapura, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batubara, sebelum menapaki jalan sebagai politisi.

Menurutnya, sebagai anak dari orang tua yang berprofesi sebagai pekerja/karyawan perkebunan, sempat menganggap bahwa masa depan anak muda pada masa lalu sekira tahun 1960-1970-an, sebagian besar adalah meneruskan profesi ayah, sebagai pekerja di perkebunan. Sebagian lainnya menjadi pemain sepakbola, sebagaimana banyak pesepakbola masa lalu yang muncul dari kawasan perkebunan.

Karena itu, ia merasa bahwa jabatan yang diemban saat ini sebagai Wakil Gubernur, menjadi jawaban bahwa ‘anak kebon’ sangat bisa menjadi sosok penting di pemerintahan. Sebagaimana juga Gubernur Sumut Muhammad Bobby Afif Nasution, anak dari ayah yang bekerja di perusahaan perkebunan (PTPN IV).

“Ya satu-satunya anak kebun yang sekolah ke Medan (kala itu di Pulo Raja, Asahan) ya hanya saya. Karena memang saya ingin sekolah, dan saya yang paling kecil (anak bungsu) dari 8 bersaudara. Abang-abang, kakak-kakak saya, ya rata-rata kerja di perkebunan, atau yang suaminya di perkebunan. Cuma saya yang nggak,” ungkap Surya.

Sementara Ketua Panitia Temu Kangen Para Purna Tugas Eks PTPN VI, Amir menyampaikan ucapan terima kasih sekaligus bangga dengan posisi Surya sebagai Wakil Gubernur Sumut. Seorang ‘anak kebon’ yang duduk di posisi penting Pemerintahan Provinsi (Pemprov) Sumut, bersama Gubernur Sumut Bobby Nasution.

Penulis : rel

Editor : redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel postsumatera.id untuk update berita terbaru setiap hariFollow

Berita Terkait

Sulaiman Sosok Tepat Jadi Pj Sekda Provsu
Pertumbuhan Layanan KALOG Express Menguat, Pengiriman Motor Capai 105 Ribu Unit Hingga Triwulan III 2025
Tren Positif, Pembiayaan Investasi BRI Finance Capai 10,83% YoY per September 2025
Pekerja Yang Dikeluarkan Dari Dapur Prawira Merupakan Pekerja Relawan Tidak Bekerja Secara Profesional
KAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
Waspadai Scam Saat Liburan yang Jadi Petaka Finansial
KAI Sesuaikan Jadwal LRT Jabodebek 2 November untuk Dukung LRT RUN 2025
MiiTel Kini Mendukung Transkripsi Percakapan dalam 100 Bahasa
Berita ini 2 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 16:32 WIB

Sulaiman Sosok Tepat Jadi Pj Sekda Provsu

Rabu, 5 November 2025 - 13:44 WIB

Pertumbuhan Layanan KALOG Express Menguat, Pengiriman Motor Capai 105 Ribu Unit Hingga Triwulan III 2025

Rabu, 5 November 2025 - 11:22 WIB

Tren Positif, Pembiayaan Investasi BRI Finance Capai 10,83% YoY per September 2025

Rabu, 5 November 2025 - 10:50 WIB

Pekerja Yang Dikeluarkan Dari Dapur Prawira Merupakan Pekerja Relawan Tidak Bekerja Secara Profesional

Rabu, 5 November 2025 - 10:46 WIB

KAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton

Berita Terbaru

News

Sulaiman Sosok Tepat Jadi Pj Sekda Provsu

Rabu, 5 Nov 2025 - 16:32 WIB