Post Sumatera                            BPK Temukan Ketidaksesuaian Belanja BBM di Kecamatan Percut Sei Tuan Hingga Ratusan Juta, Camat Bungkam Saat Dikonfirmasi

 

BPK Temukan Ketidaksesuaian Belanja BBM di Kecamatan Percut Sei Tuan Hingga Ratusan Juta, Camat Bungkam Saat Dikonfirmasi

- Penulis

Senin, 11 November 2024 - 12:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan, Postsumatera.id – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara temukan ketidaksesuaian belanja Bahan Bakar Minyak (BBM) di Kecamatan Percut Sei Tuan hingga Ratusan Juta Rupiah pada Tahun Anggaran 2023 yang dikeluarkan oleh BPK pada Selasa (21/05/2024) lalu.

Dalam isi temuan BPK yang dilihat pada Kamis (07/11/2024) lalu, Pembelian BBM TA 2023 pada Kecamatan Percut Sei Tuan diantaranya direalisasikan melalui Belanja Belanja Bahan-Bahan Bakar dan Pelumas dengan anggaran sebesar Rp 1.132.720.000,00 dan realisasi sebesar Rp 848.688.000,00 atau 74,92% dari anggaran.

Hasil pemeriksaan atas dokumen pertanggungjawaban belanja BBM, diketahui bahwa realisasi belanja BBM selama Tahun 2023 sebesar Rp 799.188.000,00. Bukti pembelian BBM yang dilampirkan sebagai dokumen pertanggungjawaban belanja hanya dalam bentuk fotokopi nota pembelian.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berdasarkan keterangan bendahara pengeluaran pada hasil temuan BPK tahun 2024, diketahui bahwa bendahara tidak menyimpan dokumen pertanggungjawanan belanja BBM yang asli, karena dokumen pertanggungjawaban belanja BBM diberikan oleh Kasi Kebersihan dalam bentuk fotokopi.

Lanjut dalam isi tersebut, berdasarkan hasil permintaan keterangan kepada Kasi Kebersihan diketahui bahwa pembelian BBM digunakan untuk kendaraan pengangkut sampah yaitu mobil truk dan becak pengangkut sampah. Bendahara Pengeluaran memberikan uang pembelian BBM kepada Kasi Kebersihan. Kemudian Kasi kebersihan menyerahkan uang pembelian BBM kepada koordinator, mandor atau supir truk dan becak pengangkut sampah. Penyerahan uang tersebut kepada para penerima tidak disertai dengan bukti serah terima. Nota pembelian asli juga disimpan oleh Kasi Kebersihan.

Baca Juga:  Massa Pendukung Calon Bupati Taput JTP-DENS Gembira Dapat Nomor 2

BPK kemudian melakukan pemeriksaaan terhadap nota pembelian asli untuk pembelian BBM jenis bensin dan pembelian BBM jenis solar melalui aplikasi My Pertamina diketahui bahwa total pembelian BBM selama tahun 2023 sebesar Rp 388.794.162,00. Dengan demikian terdapat pertanggungjawaban belanja BBM tidak sesuai dengan kondisi senyatanya sebesar Rp 410.393.838,00 (Rp 799.188.000,00 – Rp 388.794.162,00) yang diduga belum dikembalikan ke kas daerah.

Camat Percut Sei Tuan A Fitriyan Syukri, S.STP, M.Si saat dikonfirmasi melalui pesan Whatsappnya di nomor 08227314xxxx pada Kamis (07/11/2024) tidak menjawab hasil konfirmasi meskipun terlihat centang dua pada pesan tersebut.

Selanjutnya, awak media juga mencoba melakukan konfirmasi kembali melalui panggilan Whatsappnya hingga dua kali pada Jum’at (08/11/2024), Fitriyan Syukri pun enggan mengangkap meski terlihat berdering pada panggilan Whatsappnya.

Hingga berita ini terbit, awak media belum mendapatkan jawaban dari Camat Persut Sei Tuan Afitriyan Syukri, S.STP, M.Si atas temuan BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Utara pada Tahun 2024. (red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel postsumatera.id untuk update berita terbaru setiap hariFollow

Berita Terkait

Masih Hitungan Hari Menjabat, Plt. Kajari Madina Gerebek Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Desa
Apresiasi Program Berobat Gratis, DPR RI Optimis Gubernur Bobby Jadikan Sumut Role Model Kesehatan
Siswi MTsN 1 Padangsidimpuan Catat Sejarah Juara 1 Nasional Bahasa Arab KOMPAC 2025
Kisah Pasutri di MTsN Sergai Lulus PPPK Kemenag, Buah dari Keikhlasan dan Dedikasi
Sumut Surplus Bahan Pangan, Bukti Kerja Kolaboratif Gubernur Bobby
Gubernur Bobby Temui Guru SMK 1 Kutalimbaru yang Dilaporkan Orang Tua Siswa
Kerja Sama Pertahanan India–Indonesia Menguat lewat Kunjungan Jenderal Anil Chauhan ke Menteri Sjafrie
Imbas Luapan Air Daop 4 Semarang, KAI Daop 1 Jakarta Sesuaikan Operasional KA Penting
Berita ini 16 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:19 WIB

Masih Hitungan Hari Menjabat, Plt. Kajari Madina Gerebek Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Desa

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:51 WIB

Apresiasi Program Berobat Gratis, DPR RI Optimis Gubernur Bobby Jadikan Sumut Role Model Kesehatan

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:27 WIB

Siswi MTsN 1 Padangsidimpuan Catat Sejarah Juara 1 Nasional Bahasa Arab KOMPAC 2025

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:20 WIB

Kisah Pasutri di MTsN Sergai Lulus PPPK Kemenag, Buah dari Keikhlasan dan Dedikasi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 19:49 WIB

Sumut Surplus Bahan Pangan, Bukti Kerja Kolaboratif Gubernur Bobby

Berita Terbaru