Post Sumatera                            Tiga Tahun Berturut-turut, WSBP Raih Penghargaan Bintang 4 di Indonesia Safety Excellence Award 2025

 

Tiga Tahun Berturut-turut, WSBP Raih Penghargaan Bintang 4 di Indonesia Safety Excellence Award 2025

- Penulis

Selasa, 16 September 2025 - 15:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, September 2025 – PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) kembali meraih prestasi gemilang pada ajang bergengsi Indonesia Safety Excellence Award (ISEA) 2025 yang tahun ini menjadi satu rangkaian dengan 2nd Annual Occupation Safety & Health (OSH) Asia’s Summit 2025 di Sanur Bali dengan tema “OSH Maturity Strengthening Occupational Health and Safety (K3) in Business Sustainability”. Tahun ini menjadi kali ketiga WSBP meraih penghargaan Indonesia Safety Excellence Award, yang semakin mempertegas posisi perusahaan sebagai pelaku industri dengan standar K3 yang unggul.

Pada ajang yang diselenggarakan oleh First Indonesia Magazine, WSBP berhasil meraih bintang empat dalam kategori The Best Safety Management, The Best Safety Solution, serta Excellence Company for Safety Management Fast Learning. WSBP juga menerima penghargaan The Best Leadership on OSH Culture pada kategori individu oleh Irvan Pandjaitan, Kepala Divisi QSHE WSBP.

“Capaian ini menjadi bukti nyata komitmen WSBP dalam menegakkan standar keselamatan dan kesehatan kerja. Kami meyakini bahwa penerapan budaya K3 yang kuat tidak hanya memberikan perlindungan bagi seluruh Insan WSBP, tetapi juga menjadi fondasi penting untuk menjaga keberlanjutan bisnis perusahaan di tengah dinamika industri konstruksi,” ujar Fandy Dewanto, Kepala Divisi Corporate Secretary PT Waskita Beton Precast Tbk.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penghargaan ini diberikan kepada perusahaan maupun individu yang dinilai berhasil menunjukkan komitmen kuat serta menghadirkan berbagai inovasi nyata dalam penerapan standar keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Keberhasilan WSBP ini sekaligus menjadi pengakuan atas konsistensi perusahaan dalam menghadirkan lingkungan kerja yang aman, sehat, serta berdaya saing di industri.

Baca Juga:  Kementerian PU Kerahkan Sumber Daya Tangani Bencana Banjir Bandang Sumatera Selatan - Bengkulu

Aktifitas K3 yang diimplementasikan oleh WSBP mencakup seluruh aktivitas kerja pada ketinggian, ruang terbatas, alat berat, dan lifting-rigging dijalankan dengan sistem pengawasan ketat dan berbasis sertifikasi serta kompetensi pekerja. Sehingga penghargaan yang diberikan oleh Indonesia Safety Excellence Award 2025 mampu meningkatkan kinerja seluruh Insan WSBP dan mampu mendorong pencapaian zero accident.

“Bagi WSBP, penghargaan ini bukan sekedar apresiasi, tetapi juga motivasi untuk terus berinovasi dalam penerapan K3. Kami berkomitmen memperkuat standar SHE di seluruh lini bisnis agar mampu menghadirkan solusi terbaik bagi keselamatan kerja dan menjadi benchmark yang memberi dampak positif bagi perkembangan industri konstruksi nasional,” Tutupnya.

Kehadiran WSBP dalam ajang internasional ini menunjukkan keseriusan perusahaan dalam membangun reputasi sebagai entitas yang tidak hanya unggul dalam kualitas produk tetapi manajemen risiko di setiap unit serta penerapan prinsip Tata Kelola Perusahaan yang baik. Hal ini sejalan dengan komitmen sehingga capaian prestasi di Indonesia Safety Excellence Award semakin memperkuat posisi perusahaan sebagai teladan dalam penerapan K3 di industri konstruksi.

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel postsumatera.id untuk update berita terbaru setiap hariFollow

Berita Terkait

BRI Finance Gandeng RS PON, Tingkatkan Kepedulian Pekerja terhadap Stroke & Influenza
Gubernur Bobby Lantik Sulaiman Harahap Jadi Pj Sekda Sumut, Tekankan Kolaborasi Birokrasi
KAI Logistik Luncurkan Layanan Sameday Delivery “JABARin Aja!” untuk Rute Jakarta–Bandung (PP)
Tak Kantongi Izin, Diskotik Blue Night Disegel
Apakah Gaji Pas-pasan Agar Tetap Bisa Investasi?
TEI ke-40 Resmi Ditutup, Mendag Busan: Transaksi Capai USD 22,80 Miliar
Trading Dapat Reward Mingguan? Ikutan Lucky Trader HSB Investasi!
Adv. Paulus Peringatan Gulo, S.H., M.H., C.VAPol., Kembali Dilantik Sebagai Koordinator Wilayah PERADAN Provinsi Sumatera Utara Periode 2025 – 2028
Berita ini 48 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 14:30 WIB

BRI Finance Gandeng RS PON, Tingkatkan Kepedulian Pekerja terhadap Stroke & Influenza

Senin, 3 November 2025 - 11:35 WIB

Gubernur Bobby Lantik Sulaiman Harahap Jadi Pj Sekda Sumut, Tekankan Kolaborasi Birokrasi

Senin, 3 November 2025 - 08:24 WIB

KAI Logistik Luncurkan Layanan Sameday Delivery “JABARin Aja!” untuk Rute Jakarta–Bandung (PP)

Senin, 3 November 2025 - 03:12 WIB

Tak Kantongi Izin, Diskotik Blue Night Disegel

Senin, 3 November 2025 - 00:12 WIB

Apakah Gaji Pas-pasan Agar Tetap Bisa Investasi?

Berita Terbaru

News

Tak Kantongi Izin, Diskotik Blue Night Disegel

Senin, 3 Nov 2025 - 03:12 WIB

News

Apakah Gaji Pas-pasan Agar Tetap Bisa Investasi?

Senin, 3 Nov 2025 - 00:12 WIB