Post Sumatera                            Rawan Curanmor di Parkiran Kalasan Iskandar Muda, Pengelola Tak Mau Bertanggung Jawab

 

Rawan Curanmor di Parkiran Kalasan Iskandar Muda, Pengelola Tak Mau Bertanggung Jawab

- Penulis

Kamis, 9 Januari 2025 - 17:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan, Postsumatera.id – Pencurian sepeda motor (curanmor) sepertinya masih terjadi di Kota Medan, meski baru saja memasuki Tahun Baru 2025. Kali ini korbannya karyawan Restoran Ayam Goreng Kalasan di Jalan Iskandar Muda Medan. Mirisnya, pihak restoran selaku pengelola, tidak mau bertanggung jawab atas kehilangan tersebut. Padahal sepeda motor korban diparkir ditempat dimana pengelola restoran mengharuskannya.

Peristiwa hilangnya sepeda motor ini, Senin (06/01/25) dialami Dinda Fakhira (26) yang bekerja sebagai kasir di restoran tersebut. Ia yang baru bekerja tiga bulan, tak berhenti menangis saat mengetahui motor Honda Beat Street BK 5385 AKA kesayangannya raib. Apalagi motor itu baru saja lunas pembayaran kreditnya.

Kepada media ia menyampaikan, motornya raib sekitar Pukul 21.10 WIB saat motornya hendak dipindahkan. Dimana pihak pengelola mengharuskan para karyawannya memarkirkan kendaraan disamping restoran, tepatnya dekat dapur di Jalan Burjamhal.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Alasan pihak restoran mengharuskan karyawannya parkir disitu, karena parkiran halaman depan hanya untuk tamu. Sehingga apabila sudah memasuki Pukul 21.00 WIB, para karyawan baru dibolehkan memindahkan kendaraan keparkiran depan karena tamu sudah sepi.

Baca Juga:  General Cargo Melesat 31% di Pelabuhan Trisakti, Bukti Kepercayaan Pengguna Jasa

Anehnya, parkiran di samping tersebut tidak ada penjagaan sama sekali, hanya ada dua CCTV. Saat CCTV dicek, pada Pukul 20.54 WIB terlihat pelaku curanmor mengambil motor tersebut bersama rekannya yang mengendarai sepeda motor Honda Vario.

Pihak restoran saat di konfirmasi kepada Elli yang merupakan HRD restoran membenarkan peristiwa tersebut, namun berdalih kalau pihaknya tidak bertanggung jawab atas kehilangan itu. Padahal seharusnya, selaku pengelola seperti diatur UU No 8 Tahun 1999 harus bertanggung jawab atas kehilangan tersebut.

Korban juga pada malam kejadian langsung membuat laporan ke Polsek Medan Baru seperti tertuang dalam Nomor LP/B/19/1/2025/SPKT/POLSEK MEDAN BARU/POLRESTABES MEDAN/PODA SUMATERA UTARA. Pihak kepolisian juga menyampaikan seharusnya pihak restoran bertanggung jawab atas kehilangan tersebut, karena TKP masih dibawah pengelolaan restoran.

Dinda sebagai korban sangat berharap agar pihak restoran punya itikad baik bertanggung jawab atas kehilangan tersebut, karena kendaraan diparkir sesuai aturan yang ditetapkan pihak restoran. Hingga berita ini dibuat, pihak restoran saat dihubungi selalu saja menghindar dengan beragam alasan, bahkan tidak mau lagi mengangkat HP saat dihubungi. (Andry)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel postsumatera.id untuk update berita terbaru setiap hariFollow

Berita Terkait

Masih Hitungan Hari Menjabat, Plt. Kajari Madina Gerebek Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Desa
Apresiasi Program Berobat Gratis, DPR RI Optimis Gubernur Bobby Jadikan Sumut Role Model Kesehatan
Siswi MTsN 1 Padangsidimpuan Catat Sejarah Juara 1 Nasional Bahasa Arab KOMPAC 2025
Kisah Pasutri di MTsN Sergai Lulus PPPK Kemenag, Buah dari Keikhlasan dan Dedikasi
Sumut Surplus Bahan Pangan, Bukti Kerja Kolaboratif Gubernur Bobby
Gubernur Bobby Temui Guru SMK 1 Kutalimbaru yang Dilaporkan Orang Tua Siswa
Kerja Sama Pertahanan India–Indonesia Menguat lewat Kunjungan Jenderal Anil Chauhan ke Menteri Sjafrie
Imbas Luapan Air Daop 4 Semarang, KAI Daop 1 Jakarta Sesuaikan Operasional KA Penting
Berita ini 13 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:19 WIB

Masih Hitungan Hari Menjabat, Plt. Kajari Madina Gerebek Dugaan Korupsi Penggunaan Dana Desa

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:51 WIB

Apresiasi Program Berobat Gratis, DPR RI Optimis Gubernur Bobby Jadikan Sumut Role Model Kesehatan

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:27 WIB

Siswi MTsN 1 Padangsidimpuan Catat Sejarah Juara 1 Nasional Bahasa Arab KOMPAC 2025

Jumat, 31 Oktober 2025 - 20:20 WIB

Kisah Pasutri di MTsN Sergai Lulus PPPK Kemenag, Buah dari Keikhlasan dan Dedikasi

Jumat, 31 Oktober 2025 - 19:49 WIB

Sumut Surplus Bahan Pangan, Bukti Kerja Kolaboratif Gubernur Bobby

Berita Terbaru